Senin, 01 Maret 2010

Tujuan Perusahaaan(Manajemen Strategik)

Nama : Destya purwaning Tias
Kelas : 4eb14
Npm : 27209052

Tujuan Perusahaan

Pengertian Tujuan

Menurut Ansoff tujuan adalah aturan keputusan yang memungkinkan manajemen untuk mengarahkan atau memedomani dan mengukur prestasi kearah tujuan.
Tujuan dapat pula didefinisikan sebagai suatu pengukur proses pengubahan sumber.

Suatu tujuan berisikan 3 elemen penting :

  • Atribut tertentu yang di pilih sebagai suatu pengukur efesiensi
  • Ukuran atau skala dengan mana atribut itu di ukur.
  • Sasaran (goal) yaitu nilai tertentu pada skala yang ingin dicari untuk dicapai oleh perusahaan

Menurut Glueck tujuan organisasi adalah hasil-hasil akhir yang dicari untuk dicapai oleh organisasi dengankeberadaan dan kegiatan-kegiatannya

Menurut Anthony yang membedakan antara tujuan dan sasaran

Tujuan adalah mempunyai arti lebih spesifik ,merupakan pernyataan tentang apa yang ingin di capai organisasi dalam jangka waktu tertentu ,dapat ditentukan dasar pengukur untuk menilai pencapaian tujuan tujuan di gunakan untuk proses pengendalian manajemen
Sasaran adalah mempunyai arti yang luas dan umum ,merupakan pernyataan tentang apa yang ingin dicapai organisasi dan biasanya dinyatakan tanpa hubungan dengan periode waktu terentu sasaran dikembangkan dalam proses perencanaan strategi



Menurut Gray dan Ricketts

Sasaran dikembagkan sebagai suatu bagian proses perencanaan organisasi .Sasaran adalah pernyataan yang menentukan arah organisasi pada jangka panjang disusun oleh manajemen puncak setelah meninjau lingkungan dalam mana organisasi beroperasi serta keahlian dan kemampuan yang dimiliki organisasi.Tujuan adalah lebih spesifik dibandingkan sasaran jika sasaran menentukan arah jangka panjang maka tujuan menentukan target-target khusus untuk dicapai dalam jangka waktu tertentu periode yang akan datang

Macam-Macam Tujuan Perusahaan
Biasanya suatu perusahaan tidak hanya mempunyai tujuan tunggal tetapi mereka mempunyai banyak tujuan yang ingin dicapai.

Glueck mengemukakan bahwa terdapat variasi perbedaan tujuan yang ingin dicapai /diburu oleh organisasi bisnis ,contohnya meliputi:

  • Profatibilas
  • Efesiensi
  • Kepuasan dan pengembangan karyawan
  • Kualitas produk atau jasa untuk langganan klien
  • Tanggung jawab sosial dan hubungan atau nama baik dengan masyarakat
  • Kepemimpinan pasar
  • Maksimumisasi dividen atau harga saham untuk para pemegang saham
  • Kelangsungan hidup
  • Kemampuan beradaptasi
  • Pelayanan masyarakat

Hal yang perlu diketahui dalam penentuan beberapa tujuan yang akan dicapai perusahaan
1.setiap perusahaan mempunyai jumlah tujuan yang berbeda dibandingkan perusahaan lain,dan umumnya satu perusahaan atau organisasi mem punyai beberapa tujuan

2.Tujuan organisasi dapat digolongkan kedalam tujuan jangka pendek , jangka menengah dan jangka panjang

3.Dengan adanya banyak tujuan dalam jangka pendek dan pada waktu tertentu umumnya di prioritas pencapaian pada beberapa tujuan yang di pertimbangkan lebih tinggi bobotnya dibandingkan dengn tujuan lain.

4.Terdapat perbedaan antara tujuan ofisial dengan tujuan operatif . Tujuan operisial berarti hasi-hasi akhir yang sesungguhnya dicari perusahaan dengan menganalisa perilaku para eksekutif didalam mengalokasi sumber-s umber.tujuan ofisial /tujuan resmi adalah tujuan yang secara resmi dinyatakan oleh perusahaan kepada publik tentang apa yag ingin dicari atau dicapai oleh perusahaan.

Manfaaat Tujuan
  1. Tujuan dapat membantu menetapkan organisassi yang sesuai dengan lingkungan nya
  2. Tujuan dapat membantu koordinasi keputsan-keputusan dan para pemuat keputusan
  3. Tujuan menyediakan standar untuk menilai prestasi organisasi.
  4. Tujuan memudah kan proses perumusan dan implementasi strategi perusahaan

Perumusan Tujuan

Secara tradisional dan historis suatu perusahaan dipandang sebagai lembaga ekonomi sehingga tujuan perusahaan sifatnya sederhana yaitu dinyatakan dalam ukuran efesiensi dan laba dan perusahaan memiliki tuuan tunggal yaitu mencari laba atau memaksimalkan laba.

Pada saat sekaranng perumusan tujuan perusahaan adalah masalah yang sifatnya komleks dan harus mempertimbangkan kepentinga semua pihak yang beradaptasi pada perusahaan sehinggan untuk menyusun tujuan perusahaan harus mempertimbangkan 3 faktor :

1.Realitas lingkungan dan saling berhubungan kekuatan eksternal
2.Realitas sumber-sumber dan saling berhubungan kekuatan internal perusahaan
3.Sistem nilai para eksekutif puncak

Kekhususan Tujuan
Tahap-tahap penentuan tujuan adalah :
1.Tidak ada tujuan formal
Sebagaian besar perusahaan kecil tidk mempunyai tujuan-tujuan formal atau tidak menyatakan tujuan secara formal

2.Perumusan tujuan umum biasaanya tidak dalam bentuk tertulis
Suatu saat administrator didasarkan pada keinginan umtuk memiliki tujuan sehingga mereka mulai merumuskan tujuan organisasi. Tetapi jika kita menanyakan kepada manajemen puncak tentang apa tujuan organisasi kita memperoleh jawaban tujuan yang sifatnya umum dan kita tidak dapat memperoleh tujuan secara tertulis

3.Perumusan umum tujuan tertulis.
Tahap berikutnya m erumuskan tujuan tertulis ,mungkin menampilkan dalam laporan tahuan

4.Perumusan tujuan-tujuan khusus
Para eksekutif menyusun tujuan-tujuan yang sifatnya lebih khusus /spesifik. Misalnya dari tujuan semua menaikan return on investment menjadi menaikan return on investment sebesar 6%

5.Perumusan dan ranking tujuan-tujuan khusus
Manajemen harus memperhitungkan trade-offs tujuan khusus .Pada tahap ini manajemen harus mempertimbangkan trade –offs diantara banyak tujuan .

0 komentar:

Posting Komentar